Apa itu Indikator MACD? Bagaimana cara membacanya pada saat trading? Sering para trader pemula mempertanyakan hal itu.

Pada ulasan kali ini kita akan membahas tentang bagaimana cara sederhana membaca indikator MACD untuk menemukan peluang profit di dunia Trading. Mari kita cermati bersama.
MACD (Moving Average Convergence Divergence) adalah Sebuah indikator yang dikembangkan oleh Prof. Gerald appel pada tahun 1970. Indikator ini dapat memberikan signal ketika trend yang sedang berlangsung. Selain itu, MACD juga sangat membantu para trader untuk mengidentifikasi perubahan arah trend.
Semua platform Metatrader di bekali dengan indikator MACD standar. Dengan kata lain MACD adalah indikator bawaan metatrader. Pertama-tama kita harus mengetahui terlebih dahulu apa isi dari MACD itu sendiri, berikut adalah penjelasan dan contohnya.
MACD terdiri dari tiga item utama di dalamnya, yaitu :
- Zero Line (garis sumbu tengah)
- Histogram (garis-garis vertical)
- MACD Signal Line (garis merah putus-putus)
Histogram merupakan indikator yang dapat mengidentifikasi apakah Trend yang terjadi cukup kuat atau tidak. Jika Histogram semakin panjang, itu artinya Momentum bertambah besar atau kuat. Tetapi jika Histogram semakin pendek, itu merupakan indikasi bahwa momentumnya semakin berkurang atau mulai menurun. Hal ini biasanya akan diikuti oleh koreksi.
MACD juga bisa dimanfaatkan untuk mencari entry signal. Caranya adalah dengan memperhatikan Histogram dan Signal Line. Signalnya adalah ketika MACD Signal Line melepaskan diri dari Histogram.
Signal BUY, ketika MACD Signal Line lepas dari Histogram di bawah Zero Line, sedangkan signal SELL adalah ketika MACD signal line lepas dari Histogram di atas Zero Line.
Harus di ingat bahwa semua indikator tidak ada yang sempurna. MACD ini juga memiliki kelemahan. yaitu, signal kurang akurat jika di aplikasikan pada timeframe kecil. MACD sangat disarankan untuk dipakai di timeframe H4 atau Daily.
Menemukan Divergence
Pada dasarnya, caranya sama dengan mengenali divergence pada indikator lain seperti stochastic, CCI, atau RSI. Pada MACD, yang Anda perhatikan adalah puncak-puncak dan lembah-lembah histogram.
Disini kita akan perhatikan dua jenis Divergence (Bullish Divergence & Bearish divergence)
Bullish Divergence : ketika lembah grafik makin rendah namun lembah Histogram makin tinggi. Pada saat tersebut Histogram berada di bawah Zero Level. Konfirmasi dari Bullish Divergence adalah ketika Histogram naik ke atas Zero Level.
Bearish divergence : Ketika puncak grafik makin tinggi namun puncak Histogram makin rendah. Pada saat tersebut histogram berada di atas zero level. Konfirmasi dari Bearish Divergence adalah ketika Histogram turun ke bawah Zero Level.

Jika anda menyukai informasi dari artikel ini dan mau tahu informasi seputar edukasi trading lainnya? Kami siap memberikan edukasi yang sangat informatif. Mau tahu caranya ?
Temukan kami di Channel Sosial Media lainnya
link :
- Website : Www.PelatihanProfitInternasional.Com
- Telegram : https://t.me/NewsUpdatePPI
- Instagram : @PelatihanProfitInternasional
- Facebook : PT. Pelatihan Profit Internasional
- Youtube : Pelatihan Profit Internasional
Dapatkan informasi seputar edukasi trading gratis lainnya dengan cara klik link di atas.
- Untuk konsultasi online gratis
- Untuk berlangganan Signal Forex dan Signal Commodity
- Registrasi dan jadwal edukasi rutin
- Whatsapp 0817-7234-5888
- Online Marketing 0896-7395-9132/0812-1352-5071
- Hunting 021-5964-5999/021-5964-5888
Jika anda tetap mau menerima update dari kami mengenai promosi, jadwal edukasi dan berita penting lain, klik linkTelegram ini
https://t.me/NewsUpdatePPI Disini kami memberikan INFORMASI SEPUTAR TRADING LENGKAP GRATIS SETIAP HARI LHO!!